PEKANBARU – Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar dan Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Brigjen TNI (Purn) Edy Afrizal Natar Nasution menyambut kedatangan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia, Ma’ruf Amin di Hotel Premiere Pekanbaru, Ahad (19/3/2023).
Sebelumnya, kedatangan Wakil Presiden RI di Bandara Sultan Syarif Kasim II langsung disambut oleh Gubernur Syamsuar beserta istri. Kemudian sesampainya di Hotel Premiere, rombongan Wapres telah ditunggu oleh Wakil Gubernur Edy beserta istri, dan terlihat juga Penjabat Walikota Pekanbaru, Muflihun.
Pengawalan kedatangan Wapres Ma’ruf Amin tampak dilakukan dengan ketat, terutama di hotel tempat beliau beristirahat.
Sebelumnya, rencana ketibaan Wapres beserta rombongan ini sempat disampaikan Gubernur Riau, Syamsuar.
“Acara Desa Bahari ini sebenarnya acara Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, namun pak Wapres berkenan datang,” ujar Syamsuar.
Senada dengan Gubernur, Kadiskominfotik Riau, Erisman Yahya menjelaskan bahwa kunjungan kerja Wapres di Bumi Melayu Lancang Kuning dalam rangka penanaman pohon yang diinisiasi oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi di Kabupaten Pelalawan.
“Untuk penanaman pohon akan dipusatkan di Desa Makmur, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan,” terang Erisman.
“Setelah itu, Wapres RI, Ma’ruf Amin dan rombongan akan mengunjungi desa wisata yang berada di Desa Kuala Terusan, Kecamatan Pangkalan Kerinci. Di sana, Wapres akan meresmikan Tambatan Perahu Kuala Terusan,” pungkasnya.
(Harga.me/sam)